Oleh : Tarjum
Ada saat ketika kita berada dalam situasi yang tak menguntungkan, bahkan kita terpojok atau kepepet. Jika hal ini terjadi pada anda, anda seperti tak bisa bergerak dan tak bisa lari dari situasi itu. Anda juga tak bisa mengharapkan pertolongan orang lain. Mau minta tolong sahabat segen, anda tak ingin membuatnya merasa terbebani. Mau minta tolong orang tua atau saudara, gak enak juga karena terlalu sering dibantu. Tak ada lagi orang yang bisa anda mintai tolong!
Jika anda berada dalam situasi seperti ini, bagaimana perasaan anda?
Bingung, pusing tujuh keliling, gelisah, tertekan dan gak bisa mikir?
Ataukah rileks, mencoba menenangkan diri, cuek, gak peduli atau pasrah?
Setelah itu, kira-kira langkah apa yang akan anda lakukan selanjutnya?
Berdiam diri merenungi nasib, pasrah pada apa pun yang akan terjadi, mencari solusi dan jalan keluar secepatnya, atau berdo’a, memohon petunjuk dan pertolongan kepada yang di atas?
Diantara anda mungkin pernah mengalami situsi kepepet seperti ini. Dan saya percaya anda bisa melewati dan mengatasinya dengan baik. Bagaimana anda bisa melewati dan keluar dari situasi sulit seperti ini? Silakan jika anda mau berbagi cerita dan pengamalan pribadi anda di blog ini. Pengalaman anda mungkin akan sangat bermanfaat untuk orang lain. Pengalaman anda mungkin akan sangat membantu seseorang yang sedang dalam situasi sulit seperti ini.
Jika anda mau berbagi cerita, pengalaman atau memberi solusi dalam mengatasi situasi seperti yang saya paparkan di atas, silakan tuliskan di kolom komentar posting ini atau anda bisa mengirimnya ke email saya : sivalintar@yahoo.com.
Cerita, pengalaman dan solusi yang anda kirim akan saya share di blog ini dan di grup “Teman Curhat” facebook.
Artikel Terkait:
Ingin mendapat artikel seperti ini langsung ke Email anda? Silahkan masukan alamat email anda untuk berlangganan.
Komentar :
Pasrah adalah JALAN TERAKHIR, Yang paling di rekomendasikan adalah "berpikir secepatnya untuk langkah selanjutnya".
blogwking here guys...
Pasrah ke dalam doa merupakan jalan keluar terbaik yang pernah saya temui. Saya sudah mencoba berusaha keras, pernah mencari petunjukNya tetapi tidak terjawab, pernah apatis...semuanya tidak berguna. Ketika pasrah dalam doa, kedamaian yang ada menjadi bekal untuk bangkit berjuang kembali...
Posting Komentar
Sampaikan komentar terbaik anda di kolom komentar :)