BUKU: 2 KUTUB

Buku ini ditulis berdasarkan kisah nyata penulisnya. Mengupas secara detail dan sistematis dari gejala awal gangguan bipolar, saat berada di puncak manik dan depresi, sampai langkah-langkah pemulihannya. Inilah buku “2 KUTUB: Perjalanan Menantang Di Antara Dua Kutub”.

Info Buku >> KLIK DISINI

Sahabat yang Unik dan Langka

    

Oleh Tarjum

Sahabat saya yang satu ini memang unik dan tergolong langka, beda dari yang lain.

Sebut saja namanya Ahmad. Saya kenal dia sudah cukup lama. Orangnya seumuran saya, tubuhnya sedang, wajahnya tergolong tampan dengan senyum yang menawan.

Dia ramah dan humoris. Sikap dan tutur katanya santun. Wawasan dan pengalamannya luas, tapi sangat rendah hati.

Kami jarang bertemu dan jarang komunikasi. Tapi ketika kami bertemu atau kontak telepon, dia pandai sekali menghibur saya dengan nasihat bernada guyonan yang membuat saya tersenyum bahkan tertawa ngakak.


Saya tak merasa dinasihati tapi merasa dihibur dan diajak bercanda.

"Ketawa itu olahraga wajah, biar wajah Akang tetap awet muda," begitu katanya.

Dia pernah masuk ke dunia hitam sebelum akhirnya mendapat pencerahan dan memilih hidup sederhana dan jadi orang biasa. Sekarang dia menjalani kehidupan yang damai dengan seorang istri dan seorang puterinya. Hidup sederhana namun harmonis dan bahagia.

Dia pernah menekuni ilmu-ilmu kebatinan. Namun akhirnya dia jenuh dengan dunia yang penuh intrik dan kekerasan. Dia meninggalkan dunia mistik, lalu mendalami ilmu-ilmu agama dan ilmu-ilmu yang sifatnya rasional dari satu guru ke guru lainnya.

Sekarang sikap dan pemikirannya jauh dari kesan mistik, sebaliknya dia lebih menggunakan pendekatan yang rasional dalam menyikapi setiap masalah. Meski demikian menurut dia, dunia mistik tak bisa dipisahkan dari kehidupan kita, serasional apa pun pemikiran kita.

Jika saya ada masalah berat yang tak bisa diatasi sendiri, dia orang pertama yang saya hubungi. Saya percaya dan nyaman ketika curhat tentang suatu masalah padanya. Dia bisa memahami apa yang saya rasakan.

Sikap dan cara bicaranya santun namun tegas. Tidak terkesan menggurui atau sok tahu.
Senyum dan tawa lebar selalu mengiringi kata-kata nasihat yang keluar dari mulutnya. Nasihat-nasihatnya berbobot karena keluar dari kedalaman pengalaman dan keluasan wawasannya.

Kata-katanya seperti anak panah yang tepat membidik titik sasaran. Menusuk namun lembut tanpa menyakiti. Saya betah duduk berjam-jam jika sudah ngobrol dengannya.

Dia juga punya kemampuan dalam pengobatan alternatif dengan terapi dan ramuan herbal. Dia sering dipanggil ke rumah pasiennya untuk mengobati satu penyakit. Dia tulus membantu siapa saja yang membutuhkan uluran tangannya.

Terima kasih ya Tuhan, engkau mempertemukan saya dengan seorang sahabat yang tulus, peduli dan baik hati. Sahabat yang unik dan langka.

Jika anda punya teman dekat atau sahabat yang baik hati, tulus dan peduli, pelihara nilai-nilai persahabatan itu agar tumbuh semakin kokoh. Persahabatan yang tulus itu tak ternilai.

Semoga ikatan persahabatan anda semakin kokoh dan terjaga dengan baik.

Salam saya untuk sahabat-sahabat anda.


Bookmark and Promote!



Artikel Terkait:

Ingin mendapat artikel seperti ini langsung ke Email anda? Silahkan masukan alamat email anda untuk berlangganan.

Komentar :

ada 1
Unknown on Selasa, 25 Desember 2012 pukul 15.57.00 WIB mengatakan...

:D , sahabat yang baik :D

Posting Komentar

Sampaikan komentar terbaik anda di kolom komentar :)

Tiga Serangkai eBook Bipolar

3 eBook Bipolar ini ditulis berdasarkan pengalaman nyata penulisnya. Mengupas secara detail dan sistematis dari gejala awal, saat berada di puncak manik dan depresi, sampai langkah-langkah pemulihannya. Inilah ebooknya : "Mengubah Mimpi Buruk Menjadi Mimpi Indah”, “Berdamai dengan Bipolar” dan “7 Langkah Alternatif Pemulihan Bipolar”.
eBook 1: "Mengubah Mimpi Buruk Menjadi Mimpi Indah"

Buku psikomoar ini bercerita tentang pergumulan saya selama bertahun-tahun dengan gangguan jiwa yang tidak saya fahami dan membuat saya bertanya-tanya, “Apa yang terjadi dengan diri saya? Penyakit apa yang saya alami? Bagaimana cara mengatasinya?” Ironisnya, saya baru tahu apa yang terjadi dengan diri saya, 8 tahun setelah saya pulih, bahwa saya mengalami Gangguan Bipolar. [Selengkapnya]




eBook 2: "Berdamai Dengan Bipolar"

Bagaimana mengenali dan mengatasi Gangguan Bipolar?
Bagaimana menanggapi sikap negatif orang-orang di sekitar anda?
Bagaimana mendampingi orang yang mengalami Gangguan Bipolar? eBook ini memberi jawaban dan solusi alternatif penanganan Bipolar. [Selengkapnya]



eBook 3: “7 Langkah Alternatif Pemulihan Bipolar”

eBook ini merupakan inti dari pengalaman dan pemahaman bipolar saya. Inti dari tulisan-tulisan saya di buku, ebook, blog, facebook, twitter dan media lainnya. eBook ini bukan teori-teori tentang gangguan bipolar! Bukan formula ajaib untuk mengatasi gangguan bipolar! eBook ini tentang tindakan, langkah-langkah penanganan bipolar. [Selengkapnya]


eBook Novel: “Pengorbanan Cinta”

Novel ini bukan sekedar kisah cinta yang romantis dengan segala macam konflik di dalamnya. Saya berani menyebut novel ini sebagai “Buku Pelajaran Cinta”. Beda dengan buku pelajaran pada umumnya, Buku Pelajaran Cinta ini tak membosankan, malah sangat mengasyikan dibaca. Setelah mulai membaca, jamin Anda tak ingin berhenti dan ingin terus membacanya sampai akhir cerita. [Selengkapnya]



eBook Panduan: “7 Langkah Mudah Menyusun & Memasarkan eBook”

Jika dikemas dengan desain cover yang apik dan diberi judul yang manarik, kumpulan posting blog atau catatan facebook anda bisa disusun menjadi sebuah ebook yang akan memikat pembaca di ranah maya. Selanjutnya ebook anda tinggal dipasarkan secara online.
[Selengkapnya]

 
 © Copyright 2016 Curhatkita Media  template by Blogspottutorial