Oleh Tarjum
Kisah seorang anak desa pengidap gangguan jiwa, yang berjuang mewujudkan impiannya.
Ebook true story “Mengubah Mimpi Buruk Menjadi Mimpi Indah” ini, bukan sekedar kisah pergumulan sang tokoh cerita yang berusaha melepaskan diri dari belenggu derita jiwanya, lebih dari itu, ini kisah tentang perjuangan dan usaha keras seorang anak desa untuk mewujudkan impiannya.
Seorang anak desa yang dengan segala keterbatasan fasilitas, berusaha mengatasi derita jiwa dengan caranya sendiri. Dia tak mau menyerah atau berdiam diri meratapi nasib, karena dia punya impian yang ingin dikejar dan diwujudkan.
Sebagai gambaran kisahnya, berikut sinopsis true story “Mengubah Mimpi Buruk Menjadi Mimpi Indah”.
Mungkin banyak orang tak mengira, seorang anak petani yang tinggal di sebuah desa yang sunyi, tenang, dan jauh dari keramaian kota mengalami penderitaan psikologis, bukan fisik. Anak desa yang sepulang sekolah menggembala domba dan menyabit rumput harus menghadapi kenyataan pahit, menderita gangguan jiwa kronis. Penyakit yang sama sekali tak dia pahami. Kian hari penyakit itu kian ganas mengoyak pikiran dan perasaannya.
Saat gejolak batin makin tak terkendali, dia hanya bisa menangis. Dengan kesadaran dan akal sehat yang masih tersisa, dia berusaha mencari tahu apa sebenarnya yang terjadi. Dari informasi-informasi seadannya yang dibaca dari buku, majalah, dan surat kabar, dia mulai bisa mengidentifikasi derita jiwanya.
Sudut pandangnya terhadap kehidupan semakin terbuka dan realistis, tidak lagi memandang kehidupan sebagai hitam putih. Setelah berhasil bangkit dari mimpi buruk derita jiwanya, dia mencoba menggali lagi impian-impiannya yang terkubur dan nyaris terlupakan.
Harapan saya, semoga ebook ini bermanfaat untuk banyak orang. Bisa memberi sumbangan pemikiran khususnya untuk penanganan problem-problem psikologis di masyarakat. Lebih dari itu, bisa memberi motivasi dan inspirasi bagi siapa saja yang punya impian dan punya keinginan kuat untuk mewujudkannya.
Saya juga berharap ebook true story ini, bisa memberi pembelajaran dan pemahaman, agar masyarakat memiliki pandangan dan pemahaman yang proporsional terhadap penderita gangguan jiwa. Sehingga stigma negatif penderita gangguan jiwa bisa dikikis habis.
Buku “Mengubah Mimpi Buruk Menjadi Mimpi Indah”
Versi cetak ebook ini sudah diterbitkan oleh Penerbit Elex Media Komputindo dengan judul yang sama. Jika persediaan masih ada, bukunya bisa dibeli di toko buku Gramedia di seluruh Indonesia.
Di versi cetaknya, selain bertutur dengan rangkaian kata-kata, juga bertutur dengan rangkaian foto. Bagian tengah buku ini, dilengkapi dengan foto-foto dokumentasi pribadi. Foto-foto yang mewakili seribu kata, menggambarkan kondisi psikologis sang tokoh, seiring perjalanan berjibaku dengan gangguan jiwa.
Kata pengantar bukunya ditulis oleh dua orang yang sangat saya hormati, seorang psikolog senior dan seorang psikiater.
Kata pengantar dari Prof. DR. Sarlito Wirawan Sarwono
Tidak mudah untuk menjadi seorang penyandang Bipolar dengan tipe kepribadian introvert untuk mengatasi masalahnya, karena gangguan emosi memerlukan kemampuan utk berbagi emosi dengan orang lain, padahal Tarjum tidak punya kemampuan itu. Hanya dengan ayahnya ia dapat sedikit berbagi, sementara sebagai petani yang sederhana sang ayahpun tidak bisa ikut membantu.
Namun justru di sinilah hikmah yang terkandung dalam kondisi psikologinya Tarjum. Dia jadinya belajar sendiri dari buku-buku, intrernet dan sumber-sumber lain, sehingga akhirnya dia bisa memahami "penyakit"nya sendiri, bahkan dia bisa membantu orang lain layaknya psikolog yang profesional.
Kata pengantar dari dr. Albert Maramis Sp.KJ(K)
Saudara Tarjum dengan beraninya membuka diri dan berbagi kisah hidupnya menggeluti salah satu jenis penyakit jiwa atau gangguan jiwa (mental) yang dikenal dengan gangguan bipolar.
Dengan mengikuti penuturannya, kita dapat memahami apa yang dialami, bagaimana perjalanan hidupnya, bagaimana pengaruh penyakit tersebut akan diri Saudara Tarjum, bagaimana dia mengatasi hal tersebut.
Jika anda ingin membeli bukunya, silakan mampir ke Toko Buku Gremadia di seluruh Indonesia.
Jika anda ingin membeli versi ebooknya, silakan baca penjelasannya di bawah.
Harga dan Cara Pembayaran eBook
Untuk mendapatkan ebook setebal 230 halaman ini,
anda hanya perlu membayar:
Rp. 73.000, saja!
Meski ebook ini dijual dengan harga relatif murah, bukan berarti ebook ini murahan! Saya lebih mengutamakan kualitas.
Untuk pembayaran ebook, silakan transfer ke rekening berikut:
BANK MANDIRI
Cabang Kalijati-Subang
a/n TARJUM
No. Rek. 132-00-1097739-6
BANK BRI
Unit Purwadadi Barat, Subang
a/n Linda
No. Rek. 4393-01-000284-50-4
Untuk memudahkan identifikasi transfer, tambahkan tiga angka terakhir nomor handphone Anda pada jumlah yang ditransfer. Contohnya, bila nomor handphone Anda 085288841500, maka jumlah yang Anda transfer adalah Rp.50.500.
Setelah transfer, segera konfirmasi pembayaran via email tarjumsahmad@yahoo.com dengan subjek: “Bayar Ebook Mengubah Mimpi Buruk Menjadi Mimpi Indah” atau sms ke 085221074133. Sertakan nama dan alamat email.
Ebook akan dikirim via email paling lambat dalam waktu 2 x 24 jam setelah konfirmasi pembayaran.
Sekian pemberitahuannya, terima kasih.
Artikel Terkait:
Ingin mendapat artikel seperti ini langsung ke Email anda? Silahkan masukan alamat email anda untuk berlangganan.
Komentar :
bagus bukunya
KAMI JUAL OBAT ABORSI | PENGGUGUR KANDUNGAN | OBAT PELANCAR HAID | OBAT TELAT BULAN | CYTOTEC MISOPROSTOL | GASTRUL
http://hamiltunas.blogspot.com/
Posting Komentar
Sampaikan komentar terbaik anda di kolom komentar :)